Istanbul Story: Pengalaman Unik Bertemu Anjing Liar di Jalanan Turki - rsjournal

Istanbul Story: Pengalaman Unik Bertemu Anjing Liar di Jalanan Turki - rsjournal
Penjaga Kapadokia

Saat mengunjungi Turki Desember lalu, ada satu hal yang menarik perhatian saya: keberadaan anjing jalanan yang hidup sangat sangattt sejahtera. Sebagai pengunjung dari Indonesia, pemandangan ini cukup unik sekaligus menyentuh hati. 


Istanbul Story: Pengalaman Unik Bertemu Anjing Liar di Jalanan Turki - rsjournal
Penjaga toko kue

Hal pertama yang membuat saya terkejut adalah ukuran mereka. Rata-rata anjing jalanan di sini bertubuh besar, mirip ras Golden Retriever atau Anatolian Shepherd. Anehnya, bukannya merasa terancam, disini saya malah merasakan ketenangan ketika melihat anjing-anjing imut ini. Mungkin karena mereka sangat santai dan tidak menggonggong pada pejalan kaki atau siapapun yang berada disekitar mereka. Mereka justru kelihatan seperti "penjaga kota" yang beristirahat di depan pintu toko, di jalan, ataupun di bawah pohon-pohon besar.

Istanbul Story: Pengalaman Unik Bertemu Anjing Liar di Jalanan Turki - rsjournal
Ketua geng nya yang mana nih?

Sebagai pengunjung dari negara dengan mayoritas muslim, pemandangan ini cukup kontras tapi sangat menyentuh hati...

Masyarakat Turki membuktikan bahwa ketaatan beragama berjalan selaras dengan kasih sayang kepada makhluk hidup. Meskipun mereka muslim, warga di sini sangat menyayangi anjing-anjing yang ada disini. Hewan-hewan ini tidak diusir, melainkan dijaga dan dianggap sebagai "warga kota" yang tidak resmi. 

Istanbul Story: Pengalaman Unik Bertemu Anjing Liar di Jalanan Turki - rsjournal
Anjing yang ramah dan baik, bahkan minta di elus

Saya memperhatikan beberapa detail yang menunjukkan betapa seriusnya perlindungan hewan di sana:

  • Eartag (Penanda Telinga): Hampir semua anjing memiliki anting plastik berwarna. Ini tanda resmi bahwa mereka sudah divaksinasi dan distrerilisasi oleh pemerintah. Efeknya, anjing-anjing di sini terlihat sehat, bersih, dan tidak agresif.

  • Akses ke Publik: Cukup kaget melihat anjing atau kucing dibiarkan tidur nyenyak di dalam mall atau toko bermerek untuk berteduh dari udara dingin. Anehnya lagi, tidak ada yang merasa terganggu.

  • Fasilitas Dasar: Di sudut-sudut kota, tersedia toilet khusus hewan dan dispenser makanan otomatis dan wadah air yang disediakan sukarela oleh warga maupun pemilik toko.

    Istanbul Story: Pengalaman Unik Bertemu Anjing Liar di Jalanan Turki - rsjournal
    Pet Friendly Checking

Istanbul Story: Pengalaman Unik Bertemu Anjing Liar di Jalanan Turki - rsjournal
Toilet hewan 
Istanbul Story: Pengalaman Unik Bertemu Anjing Liar di Jalanan Turki - rsjournal
Tidur di toko... Bangun orennn

Melihat anjing-anjing dan kucing hidup tenang di tengah hiruk-pikuk Istanbul dan Cappadocia memberikan perspektif baru bagi saya. Turki tidak hanya tentang sejarah dan bangunan tua, tapi juga tentang bagaimana sebuah sistem dan budaya bisa memuliakan sesama makhluk hidup dengan sangat baik.

Istanbul Story: Pengalaman Unik Bertemu Anjing Liar di Jalanan Turki - rsjournal

0 komentar

Halo, terima kasih sudah berkunjung!♥

Silahkan tinggalkan pesan kalian disini.
Mohon menggunakan akun google/wordpress dan bukan link. Segala bentuk komentar dengan link aktif akan dihapus.